Audit Eksternal terhadap Penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 dari Badan Sertifikasi PT. TUV Nord Indonesia

  • Oleh:
  • Dibaca: 1950 Pengunjung

Denpasar, Humas : Senin, 14 November 2016, Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar menerima kunjungan Auditor Badan Sertifikasi PT. TUV Nord Indonesia, Bapak Jojok Widyharsojo. Kedatangan Bapak Jojok Widyharsojo yang kedua kalinya ini dalam rangka Surveillance Audit I (pertama) terhadap penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 di Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar selama satu tahun berjalan.

Audit dilakukan menyeluruh terhadap implementasi klausul-klausul yang menjadi persyaratan dalam Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008, mulai dari Ketua Pengadilan selaku Manajemen Puncak, Wakil Manajemen hingga kepada staf dilakukan pengecekan evident (bukti) hasil penerapannya.

Dalam pemaparan hasil audit, meskipun terdapat beberapa saran perbaikan, secara umum Auditor menyatakan bahwa Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar masih konsisten menerapkan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008 dengan baik. Hal ini merupakan prestasi yang patut diapresiasi guna peningkatan mutu pelayanan yang berkesinambungan, imbuhnya.

Laporan hasil audit ditanda tangani oleh Auditor dan Wakil Manajemen pada saat coosing meeting dan diserah-terimakan kepada Ketua Pengadilan untuk selanjutnya menjadi bahan masukan bagi peningkatan mutu pelayanan penyelenggaraan peradilan dan pelayanan hukum lainnya sesuai standar Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2008.

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan selaku Manajemen Puncak mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Badan Sertifikasi PT. Tuv Nord Indonesia atas kerjasamanya selama ini. Lebih lanjut Beliau mengungkapkan, pasca penerapan Sistem Mmanajemen Mutu ISO 9001:2008 di Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar, khususnya sejak pemberian Sertifikat ISO 9001:2008 pada tanggal 23 Desember 2015, telah banyak perubahan yang dilakukan oleh Pengadilan TUN Denpasar guna peningkatan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat. (ST)


  • 14 November 2016
  • Oleh: ptundps
  • Dibaca: 1950 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya