Pembinaan PTTUN Mataram di PTUN Denpasar
- Oleh: ptundenpasar
- Dibaca: 309 Pengunjung

Ketua Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Mataram bapak Didik Andy Prastowo, S.H., M.H. didampingi Panitera ibu Miskini, S.H., M.H., Sekretaris bapak Djunaidi, S.T., M.H. mengadakan pembinaan ke Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar mulai tanggal 26 s.d. 28 Maret 2024. Rombongan tiba di kantor Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar pada hari disambut oleh Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar bapak Dr. Hari Hartomo Setyo Nugroho, S.H., M.H., Wakil Ketua ibu Zubaida Djaiz Baranyanan, S.H., M.H., bapak/ibu Hakim, Panitera dan Sekretaris, serta aparatur PTUN Denpasar.
![]() |
![]() |
Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan untuk pembinaan terhadap jalannya peradilan menyangkut administrasi peradilan maupun manajemen peradilan. Dalam kegiatan tersebut, Tim Pembinaan PTTUN Mataram berkesempatan meninjau seluruh ruang kerja yang ada di bagian Kepaniteraan dan Kesekretaritan untuk melihat keadaan kantor serta sarpras yang ada di PTUN Denpasar. Kegiatan ini diakhiri dengan foto bersama. Ketua Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara Mataram beserta Tim mengucapkan terima kasih kepada Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar berserta jajarannya atas sambutan yang hangat dalam kegiatan pembinaan ini.
![]() |
![]() |
- 27 Maret 2024
- Oleh: ptundenpasar
- Dibaca: 309 Pengunjung
Berita Terkait Lainnya>