Ketua PTUN Denpasar Menghadiri FGD Kementerian Keuangan

  • Oleh:
  • Dibaca: 414 Pengunjung

Ketua PTUN Denpasar Bapak Dr. Hari Hartomo Setyo Nugroho, S.H., M.H. menghadiri Focus Group Discussion dengan tema "Parens Patriae Kebijakan Hukum Administrasi Negara dalam Pengurusan Piutang Negara: Analisis Terhadap Penyelesaian Hak Tagih Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia". Acara ini diselengarakan oleh Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, Satuan Tugas Penanganan Hak Tagih Negara Dana Bantuan Likuiditas Bank Indonesia Kementerian Keuangan RI di Renaissance Bali Nusa Dua Resort mulai tanggal 29 November s/d 1 Desember 2023. Kegiatan tersebut dibuka oleh Bapak Rional Silaban, S.H., LL.M. sedangkan narasumbernya diantaranya adalah Yang Mulia Para Hakim Agung dari Kamar Tata Usaha Negara Mahkamah Agung RI. Adapun kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas Satuan Tugas Bantuan Likuiditas Bank Indonesia untuk menyelesaikan hak tagih Negara.

 


  • 06 Desember 2023
  • Oleh: ptundenpasar
  • Dibaca: 414 Pengunjung

Berita Terkait Lainnya