Selamat atas Pelantikan Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH. sebagai Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara
- Oleh: ptundps
- Dibaca: 4636 Pengunjung
![](https://ptun-denpasar.go.id/uploads/berita/selamat-atas-pelantikan-mayjen-tni-mulyono-sh.-s.ip.-mh.-sebagai-direktur-jenderal-badan-peradilan-militer-dan-peradilan-tata-usaha-negara-zfzzq6yxv7.webp)
Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H.M. Hatta Ali, SH.,MH. mengambil sumpah sekaligus melantik Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH. sebagai Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara tanggal 30 Juni 2016 di Jakarta. Acara pengucapan sumpah tersebut dilakukan di Gedung Mahkamah Agung Lantai 2, Jl Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pada pukul 14.00 WIB.
Acara pelantikan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan sumpah yang dilakukan oleh Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH., dan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara yang disaksikan oleh Ketua Mahkamah Agung RI diakhiri dengan menyampaikan ucapan selamat didahului oleh Ketua Mahkamah Agung RI kemudian Para Pimpinan Mahkamah Agung, Hakim Agung dan diikuti oleh para undangan lainnya.
Sebelum menjabat sebagai Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara, jabatan terakhir Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH. adalah Kepala Pengadilan Militer Utama,
Berikut adalah jabatan yang pernah diemban Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH. :
- Danton Yonif Dam lX/Udy 01-10-1985
- Danton Mortir 81 Koban Yonif 745 01-01-1986
- Danton l Kipan D Yonif 745 Dam lX 01-09-1988
- Pama Kodam Jaya 01-08-1989
- Pama Ditkumad 01-04-1990
- Pamasis AHM XV/PTHM 01-04-1990
- Kaurren Anev Silat bagdiklat 01-05-1993
- Pama Mabes ABRI 27-01-1995
- Pama Babinkum ABRI 01-04-1995
- Kaur Minra Mahmilti l Medan 01-04-1995
- Pama Babinkum ABRI (STHM) 01-02-1996
- Pamen Babinkum ABRI 01-10-1996
- Paursi Diklat Sdak Babinkum TNI 01-09-1998
- ORMIL 01-05-1998
- Pamen Babinkum TNI (Dik-S2) 01-10-2000
- ORMILTI 01-08-2007
- Waka Otmil lll-14 Denpasar 15-12-2002
- Waka Otmil ll-08 Jakarta 29-10-2004
- PS Kaotmil ll-08 Jakarta 25-11-2005
- Kaotmil ll-08 Jakarta 20-11-2006
- Kadistut Otjen TNI 05-01-2007
- Kaotmilti l Medan 23-05-2008
- Kaotmilti ll Jakarta 03-12-2008
- Pamen Mabes TNI 14-12-2009
- Dan Pusdikkum Kodiklat TNI AD 17-12-2009
- Wadirkumad 16-01-2012
- Dirkumad 23-01-2013
- Angg. Pokkimmiltama 06-03-2014
Kami seluruh keluarga besar Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar mengucapkan selamat bertugas dan menjalankan amanah yang baru kepada Mayjen TNI Mulyono, SH., S.Ip., MH. sebagai Direktur Jenderal Badan Peradilan Militer dan Peradilan Tata Usaha Negara.
Sumber : www.ditjenmiltun.net
- 30 Juni 2016
- Oleh: ptundps
- Dibaca: 4636 Pengunjung
Berita Terkait Lainnya>
Sanur Bali (Satukan Nurani Berbagi Ilmu) dan Rapat Kesekretariatan PTUN Denpasar Edisi XIV
18 Februari 2025
10Apel Pagi Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar
17 Februari 2025
26Apel Sore Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar
14 Februari 2025
38Apel Pagi Pengadilan Tata Usaha Negara Denpasar
10 Februari 2025